GELAR PATROLI GABUNGAN JELANG PEMUNGUTAN SUARA DI KOTA MAGELANG
1 min read
MAGELANG – Personel gabungan dari Kodim 0705 Magelang, Polres Magelang Kota Polda Jawa Tengah, Satpol PP dan Dishub Kota Magelang menggelar patroli dalam skala besar di wilayah Kota Magelang ,Selasa malam (8/12).

Dalam rangka menjaga dan memelihara situasi kemanan dan ketertiban masyarakat tetap aman dan kondusif menjelang pemungutan suara pemilihan Walikota dan Wakil Walikota Magelang tahun 2020, Komandan Kodim 0705 Magelang Letkol CZi. Anto Indriyanto, S.Sos., M.M. dan Kapolres Magelang Kota Polda Jawa tengah memimpin patroli dalam skala besar di wilayah Kota Magelang.

Hadir pula Wakapolres Kompol Dwi Retnowati, S.H., M.H., Kabagops Kompol Setyo, S.H., M.H., Kasdim 0705/Magelang Mayor Inf Sudarno, Kasatpol PP Kota Magelang Drs. Singgih Indri Paranggana, MM. dan beberapa Pejabat Utama Polres Magelang Kota. Kekuatan petugas gabungan berjumlah 120 personel yang terdiri dari Kodim 0705 Magelang, Polres Magelang Kota dan BKO dari Satuan Brimobda Jawa tengah, Satpol PP dan Dishub Kota Magelang dibagi dalam tiga tim menyusuri Kota wilayah Magelang.

Selain itu patroli yang dipimpin Kapolres dan Dandim juga menyambangi beberapa TPS yang dilalui untuk memastikan keamanan dan kesiapsiagaan petugas TNI, Polri dan Linmas dalam pengamanan TPS. (Fri)